grow a day older..
Lihat posting saya di bawah ini...haha..saya sendiri aneh begitu pagi ini membaca ulang. Hanya karena sifat kesupermalasan saya saya tiba-tiba menyalahkan dosen, menyalahkan skripsi, menyalahkan semua hal diluar saya padahal satu-satunya yang bermasalah adalah SAYA
(by the way..bu siti kemarin baik skali...)
itulah manusia..(eitss..atau hanya saya?)
selalu menunjuk ke luar sana padahal yang perlu dibenahi adalah jiwa, akal dan hati.
contoh paling terasa adalah saat bawa kendaraan di jalanan. pengemudi mobil menyalahkan motor, pengendara motor kesel sama tukang angkot. tukang angkot membela diri karena sedang kejar setoran, tinggal beca, pejalan kaki dan orang bersepeda yang tidak salah apa-apa malah diklaksoni seenaknya. padahal justru mereka yang paling damai. tidak menghasilkan emisi apapun.
selalu mencari pembelaan saat tak sengaja berbuat salah
selalu kesal sendiri saat harus melewati jalanan becek, berlubang, curam dalam kehidupan.
dan satu kuncinya adalah jalani. hanya itu. mau memutar arah pun percuma karena malah membuang waktu dan tenaga. dan setidaknyamanpun jalan yang akan dilalui. percayalah bahwa itu belum apa-apa. siapa yang tahu didepan sana ada buaya atau jembatan putus atau tanjakan curam. entahlah..
itulah manusia
(eits..atau hanya SAYA?)
2 comments:
syukurlah, tetap semangat jalani dan seleseiken apa yang ada di depan, biar hati plong...
smangat uni!!!
beresin skripsi dengan nilai maksimal!
hehe ^^
Posting Komentar