Pages

[ ]

kenapa otak saya begitu kosong, seminggu ini saya terlalu banyak diam dan bengong. bukan karena tidak ada yang harus dipikirkan..banyak..
senin dan rabu minggu depan saya seminar proposal, dan benar-benar tak berminat ataupun berniat membaca buku
setiap hari saya ngajar..tapi mengerjakan soal dengan sangat datar..
sebentar lagi saya plp (kerja praktek!), tapi belum mau dan tidak mau mempersiapkan diri.

kenapa otak saya begitu kosong, seminggu ini saya terlalu banyak diam dan bengong. bukan karena tidak ada yang harus dikerjakan..banyak..
setiap hari saya berkegiatan dari pagi sampai malam.
dari masih segar sampai energi penghabisan..dan setiap malam tidur kecapean

minggu ini facebook dan blog menjadi pemacu saya untuk semakin bengong.. setiap melihat status orang-orang, membaca blog kawan, saya semakin menyadari perbedaan dan kebengongan saya. betapa mereka punya banyak sekali warna. sedangkan saya hanya terpaku pada kanvas kosong yang enggan saya lumuri.

dan lagu ini yang menemani.....
"kamu ingin melompat
ingin skali melompat
dari ketinggian di ujung sana menuju entah apa namanya
coba bukalah mata
indah dibawah sana
tutup rapat kedua telinga
dari bisikan entah dimana..."
(efek rumah kaca - tubuhmu membiru..tragis)

btemplates

2 comments:

fuad hasan mengatakan...

terlalu banyak berpikir untuk melakukan sesuatu terkadang membuat kita malah tidak bisa melakukan apa-apa. Lebih baik lakukan sesuatu tanpa perlu banyak berpikir,,,

Anonim mengatakan...

bersosialisasi dan berinteraksi kadan menjadi obat yang sangat tangguh...